Kapolda DIY Kunjungi Komunitas Pedagang Angkringan, Terima Keluhan Banyaknya Pemotor Menggunakan Knalpot Brong
Yogyakarta – cyber-nasional.com – Kembali mempererat tali silaturahmi, kali ini Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan, S.I.K., M.H., menemui Komunitas Pedagang Stadion Maguwoharjo Sleman, (Senin, 18 Desember 2023).
Suasana sederhana terlihat di Angkringan Depan Waterboom Jogja ketika Kapolda DIY berbincang-bincang dengan 10 pedagang yang tergabung dalam komunitas pedagang tersebut.
Kabidhumas Polda DIY Kombes Pol Nugroho Arianto menjelaskan dalam kegiatan tersebut Kapolda DIY juga menerima keluhan dari para pedagang.
“Selain ramah tamah, Kapolda juga menerima keluhan para pedagang mengenai situasi kamtibmas di wilayah sekitar Stadion Maguwoharjo,” tambahnya.
Adapun keluhan mengenai daya beli pengunjung di sekitar Stadion Maguwoharjo yang lambat laun semakin berkurang.
Menanggapi hal tersebut, Irjen Suwondo memberikan saran kepada para pedagang untuk bersabar dan selalu berinovasi untuk menarik pembeli.
Selain itu, terdapat juga keluhan bahwa setiap malam Minggu banyak sekali motor knalpot brong yang melintas di sekitar Stadion Maguwoharjo.
Kembali Kapolda menjawab mengenai permasalahan tersebut agar dilaporkan ke Bhabinkamtibmas setempat untuk memantau wilayahnya.
“Sehingga bisa dilakukan pencegahan yang tepat oleh Bhabinkamtibmas agar tidak mengganggu kenyamanan masyarakat lagi,” tutupnya.
Editor CN : Jn
Publisher : Red
Reporter CN : Joni