Satgas Pamtas Yonarmed 16/TK Membantu Masyarakat Membersihkan Sumber Air Untuk Masyarakat
Sentabeng, Kalbar cyber-nasional.com Pos Sentabeng Satgas Pamtas Yonarmed 16/TK Dpp Wadanpos Sentabeng Serda Angga Septyan Ardiyansah dan 5 orang anggota Pos melaksanakan kegiatan karya bhakti di kampung Sentabeng dusun Kindau kecamatan Jagoi Babang kabupaten Bengkayang. Kalbar. (21/11/2023)
masyarakat bersama – sama dusun Sentabeng melaksanakan kegiatan pembersihan sumber air yang berada di Dusun Sentabeng. Kegiatan seperti ini merupakan wujud kepedulian dan kedekatan antara Prajurit TNI Satgas pamtas RI-MLY Yonarmed 16/TK dengan masyarakat di kampung Sentabeng yang berada di perbatasan RI – Malaysia. Kegiatan seperti ini bertujuan agar anggota pos dan masyarakat khususnya di kampung Sentabeng selalu solid bersama yang sudah terbina dan terjalin dengan baik selama ini.
Masyarakatpun sangat berterima kasih kepada anggota Satgas Pamtas Yonarmed 16 /TK karena telah membantu dan mengatasi kesulitan air bersih di kampung Sentabeng dengan cara membuat bendungan dan membersihkan lokasi yang akan dibuat bendungan dan air tersebut akan dialirkan ke rumah rumah masyarakat kampung Sentabeng.
Sasaran utama kegiatan Karya Bhakti adalah membersihkan sumber air untuk masyarakat sekitar Desa sentabeng.
Demikian Penyampaian Wadanpos Pos Sentabeng “Kegiatan ini merupakan wujud dari TNI yaitu manunggal air yaitu membatu masyarakat mendapatkan air bersih untuk hidup lebih baik.
TNI selalu bersama rakyat dan merupakan tugas dari Satgas Pamtas Yonarmed 16/TK untuk membatu masyarakat di daerah perbatasan.kehadiran dan peran anggota Satgas Pamtas Yonarmed 16/TK dapat dirasakan langsung oleh masyarakat sekitar”. Imbuh serda Angga Septyan Ardiansah.
Editor CN : Yati
Publisher : Red
Sumber informasi : Autentikasi : Pen Satgas Pamtas RI-Mly Yonarmed 16/TK